Sarolangun - Untuk mengukuhkan komitmen bersama dalam pelaksanaan pembangunan Zona Integritas, Jajaran Petugas Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Sarolangun Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jambi hari ini bertempat di Gazebo, melaksanakan Pencanangan Pembangunan Zona Integritas (ZI), Selasa (24/1). Pencanangan Pembangunan ZI dipimpin langsung oleh Kepala Lapas Kelas IIB Sarolangun Irwan dan dihadiri oleh seluruh Pejabat Pengawas dan Pelaksana, JFU/JFT serta Calon Pegawai Negeri Sipil Angkatan 2021.

Kegiatan tersebut ditandai dengan prosesi penandatanganan Piagam Pencanangan Pembangunan ZI, Pakta Integritas, serta Komitmen Bersama Pembangunan ZI Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) oleh Kalapas dan Pejabat Pengawas.


Dalam sambutannya, Kalapas mengatakan bahwa untuk dapat ditetapkan sebagai satker berpredikat WBK/WBBM, seluruh Satker Kemenkumham wajib melaksanakan pembangunan ZI dengan baik, dan tahapan tersebut diawali dengan pencanangan pembangunan Zona Integritas termasuk Lapas Kelas IIB Sarolangun.


Irwan menuturkan bahwa pelaksanaan Pencanangan ZI ini merupakan amanat Peraturan Menteri Hukum dan HAM Nomor 11 Tahun 2022 tentang Pembangunan dan Evaluasi Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani di Lingkungan Kementerian Hukum dan Asasi Manusia.


Kalapas juga menambahkan bahwa upaya Pencanangan Pembangunan ZI yang baru saja dilakukan, bertujuan untuk mengimplementasikan 6 (enam) area perubahan dalam rangka menjaga dan merawat kinerja seluruh jajaran Lapas Sarolangun dalam bingkai integritas, dengan tujuan akhir memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.


“Pencanangan pembangunan ZI adalah deklarasi/pernyataan dari pimpinan selaku role model bahwa satker telah siap membangun dan melaksanakan ZI,” ungkap Irwan.


“Pencanangan ZI ini merupakan agenda tahunan yang kita laksanakan, hal ini merupakan perwujudan Nawacita Presiden Republik Indonesia Joko Widodo yakni untuk menolak negara lemah dengan melakukan reformasi sistem dan penegakan hukum yang bebas korupsi, bermartabat dan terpercaya,” ujar Irwan.


“Harapan kita semua mudah-mudahan tahun 2023 ini Lapas Sarolangun mampu berkompetisi secara sehat untuk mendapatkan predikat WBK/WBBM sekaligus membuktikan kepada publik bahwa jajaran Lapas Sarolangun mampu memberikan bukti nyata dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” tegas Irwan


“Mari kita terus berproses dalam pembangunan ZI yang merupakan amanat langsung dari Kementerian kita, laksanakan tugas sesuai tupoksi dan tingkatkan integritas karena hal ini menjadi tanggung jawab kita bersama”, tutup Irwan.

Pencanangan Pembangunan ZI, Kalapas Sarolangun : Untuk Memberikan Pelayanan Terbaik Kepada Masyarakat

Sarolangun - Untuk mengukuhkan komitmen bersama dalam pelaksanaan pembangunan Zona Integritas, Jajaran Petugas Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Sarolangun Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jambi hari ini bertempat di Gazebo, melaksanakan Pencanangan Pembangunan Zona Integritas (ZI), Selasa (24/1). Pencanangan Pembangunan ZI dipimpin langsung oleh Kepala Lapas Kelas IIB Sarolangun Irwan dan dihadiri oleh seluruh Pejabat Pengawas dan Pelaksana, JFU/JFT serta Calon Pegawai Negeri Sipil Angkatan 2021.

Kegiatan tersebut ditandai dengan prosesi penandatanganan Piagam Pencanangan Pembangunan ZI, Pakta Integritas, serta Komitmen Bersama Pembangunan ZI Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) oleh Kalapas dan Pejabat Pengawas.


Dalam sambutannya, Kalapas mengatakan bahwa untuk dapat ditetapkan sebagai satker berpredikat WBK/WBBM, seluruh Satker Kemenkumham wajib melaksanakan pembangunan ZI dengan baik, dan tahapan tersebut diawali dengan pencanangan pembangunan Zona Integritas termasuk Lapas Kelas IIB Sarolangun.


Irwan menuturkan bahwa pelaksanaan Pencanangan ZI ini merupakan amanat Peraturan Menteri Hukum dan HAM Nomor 11 Tahun 2022 tentang Pembangunan dan Evaluasi Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani di Lingkungan Kementerian Hukum dan Asasi Manusia.


Kalapas juga menambahkan bahwa upaya Pencanangan Pembangunan ZI yang baru saja dilakukan, bertujuan untuk mengimplementasikan 6 (enam) area perubahan dalam rangka menjaga dan merawat kinerja seluruh jajaran Lapas Sarolangun dalam bingkai integritas, dengan tujuan akhir memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.


“Pencanangan pembangunan ZI adalah deklarasi/pernyataan dari pimpinan selaku role model bahwa satker telah siap membangun dan melaksanakan ZI,” ungkap Irwan.


“Pencanangan ZI ini merupakan agenda tahunan yang kita laksanakan, hal ini merupakan perwujudan Nawacita Presiden Republik Indonesia Joko Widodo yakni untuk menolak negara lemah dengan melakukan reformasi sistem dan penegakan hukum yang bebas korupsi, bermartabat dan terpercaya,” ujar Irwan.


“Harapan kita semua mudah-mudahan tahun 2023 ini Lapas Sarolangun mampu berkompetisi secara sehat untuk mendapatkan predikat WBK/WBBM sekaligus membuktikan kepada publik bahwa jajaran Lapas Sarolangun mampu memberikan bukti nyata dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” tegas Irwan


“Mari kita terus berproses dalam pembangunan ZI yang merupakan amanat langsung dari Kementerian kita, laksanakan tugas sesuai tupoksi dan tingkatkan integritas karena hal ini menjadi tanggung jawab kita bersama”, tutup Irwan.

Langganan Berita via Email