Sarolangun - Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas IIB Sarolangun Irwan pagi ini (23/3),  mengumpulkan seluruh petugas sesuai dengan nota dinas rapat 2 hari sebelumnya disampaikan kepada seluruh petugas, hal ini dalam rangka melakukan Evaluasi Kinerja terhadap seluruh jajarannya, kegiatan ini berlangsung di Aula Utama. 

Kalapas Irwan memimpin langsung jalannya rapat evaluasi ini, dalam arahan dan penguatannya beliau mengatakan bahwa rapat evaluasi kinerja menjadi dasar dalam mengontrol seluruh pelaksanaan kegiatan yang dilakukan seluruh anggota organisasi dilingkup Lapas Sarolangun. Sinergi seluruh anggota organisasi dalam mencapai sasaran kinerja menjadi hal yang utama. 



“Di era revolusi industri 4.0 ini semua serba cepat, distribusi informasi dalam hitungan detik, perubahan bukan lagi hitungan tahun tapi hitungan hari bahkan jam, untuk itu kita semua dituntut harus sigap, tanggap, cepat serta berperan aktif dalam pemajuan organisasi Lapas kita ini, memanfaatkan secara maksimal saluran komunikasi yang ada agar sinergi antar Subsi berjalan optimal" tegas Irwan.


"Jika kita bekerja masih menggunakan cara-cara lama, maka kita akan tertinggal jauh, hal ini tentu bukan sekedar isapan jempol belaka, karena pak Menteri Yasonna Laoly sudah meluncur gerakan Revolusi Digital Kementerian Hukum dan HAM dalam rangka adaptasi perkembangan digital" ungkap Irwan.



"Kita tidak punya banyak waktu, perubahan besar itu harus dimulai dari mereformasi pola pikir atau merubah mind set, sudah saatnya kita berpikir Out of The Box, melakukan inovasi pelayanan berbasis digital sejalan dengan program Revolusi Digital Kemenkumham, kita bisa mengakses internet melihat bagaimana pesatnya perkembangan teknologi di negara-negara maju terutama di Eropa yang berlangsung secara luar biasa, jangan sampai kita terhenyak kebingungan, kita semua mesti sudah berbuat kita banyak orang baru berpikir" tegas Irwan.


Lebih lanjut Kalapas mengatakan bahwa penting menjaga integritas, loyalitas dan saling bersinergi satu sama lain, karena antara Subsi merupakan satu kesatuan yang tidak dapat dipisahkan, jika itu semua sudah berjalan dengan baik maka target Lapas Sarolangun maju tentu dapat dicapai secara maksimal.



Disamping itu Kalapas juga menegaskan bahwa pembangunan zona integritas di Lapas Sarolangun akan terus digalakkan karena itu adalah amanat undang-undang demi mewujudkan tata kepemerintahan yang baik (good governance) dan pemerintahan yang bersih dan berwibawa (Clean goverment) khususnya dilingkup Lapas Sarolangun.


Pada rapat tersebut masing-masing pejabat pengawas, pelaksana, JFU dan JFT  diberikan kesempatan untuk bertanya dan menyampaikan pendapat terkait permasalahan yang ditemukan dilapangan ketika berdinas, kemudian Kalapas memberikan tanggapan.



Pada rapat kali ini juga dibahas langkah-langkah deteksi dini  kerawanan gangguan keamanan dan ketertiban, persiapan menyambut bulan suci Ramadhan 1443 H, serta penyusunan program pembinaan kepada warga binaan selama bulan suci Ramadhan, pengelolaan anggaran program kemandirian, serta penjelasan tentang barang-barang inventaris milik negara yang dimiliki oleh Lapas Sarolangun.






Evaluasi Kinerja Jajaran, Kalapas Sarolangun : Kita Harus Berbuat Ketika Orang Baru Berpikir

Sarolangun – Sejumlah warga binaan Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Sarolangun keluar dari kamar hunian menuju Masjid At Taubah Lapas Sarolangun guna melaksanakan Shalat Magrib berjamaah dan menggelar pembacaan Surat Yasin dalam rangka menyambut malam Nisfu Sya’ban, Kamis (17/03/2022).

 

Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Sarolangun yang merupakan Unit Pelaksana Teknis di Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jambi memiliki inovasi berupa Program "Ya Kalam (Yasinan Kamis Malam)" yang bertepatan dengan Malam Nisfu Sya'ban 1443 H.  Dalam kegiatan ini dihadiri langsung oleh Kepala Lapas Sarolangun, Irwan bersama pejabat dan petugas pemasyarakatan Lapas Sarolangun. Suasana khusyuk dan khidmat terasa di sela-sela keharuan dan kebahagiaan warga binaan menyambut malam Nisfu Sya’ban.


Nisfu artinya pertengahan, maka malam Nisfu Sya’ban adalah malam pertengahan bulan Sya’ban. Malam Nisfu Sya'ban juga dinamakan malam pengampunan atau malam maghfirah. Imam Al Gozhali RA mengistilahkan malam Nisfu Sya'ban sebagai malam yang penuh dengan syafaat atau pertolongan.
 

Selain itu, malam Nisfu Sya’ban juga menandakan bahwa sebentar lagi akan memasuki bulan suci Ramadhan. Dalam pengarahannya, Kalapas berharap agar warga binaan menjadikan momentum ini untuk senantiasa menambah keimanan kepada Allah. “Kami berharap kegiatan keagamaan di Lapas Sarolangun yang seperti ini dapat menjadi sarana meningkatkan Iman dan Taqwa kepada Allah, bagi warga binaan bahkan petugas. Sekaligus sebagai sarana mensucikan diri dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan.” Tutup Kalapas.
 

Kegiatan ini dilanjutkan dengan Shalat Isya berjamaah dan makan bersama.






Sambut malam Nisfu Sya’ban, Lapas Sarolangun adakan yasinan dan doa bersama

Sarolangun - Terobosan baru dan terbilang nekad yang dilakukan anggota koperasi Lapas Sarolangun melalui Rapat Anggota Tahunan setahun yang lalu akhirnya mulai terasa manfaatnya, betapa tidak koperasi Pengayoman yang didirikan oleh petugas Lapas Sarolangun secara swadaya ini tidak membebankan bunga kepada anggota yang meminjam alias bunga 0 persen.


Mayoritas anggota koperasi Pengayoman Lapas Sarolangun saat sesi dialog pada Rapat Anggota Tahunan (RAT) Tahun Buku 2021 di Gazebo, Kamis (17/03), mengaku sangat terbantu dengan keputusan bunga pinjaman 0 persen tersebut, dan 99% anggota setuju untuk mempertahankan "Pinjaman Tanpa Bunga" kepada anggota yang meminjam dan masuk pada program kerja Pengurus Koperasi Tahun Buku 2022.



Kalapas Sarolangun Irwan yang juga selaku pembina koperasi pada saat pengarahannya mengapresiasi keputusan rapat anggota untuk mempertahankan program kerja bunga pinjaman nol persen bagi anggota, "Kita disini tidak sedang bermimpi punya koperasi berbasis syariah, tetapi sudah menerapkan konsep syariah tersebut" ujar Irwan.


"Jika kita semua ingin koperasi ini berkembang maka perlu ada terobosan baru dalam pengembangan bidang usaha milik koperasi. jadi untuk sektor simpan pinjam murni untuk membantu anggota" ungkap Irwan.



Lebih lanjut pembina koperasi menyampaikan amanat agar semua anggota dapat berkontribusi dalam bentuk ide dan gagasan bagi pengembangan koperasi ke arah yang lebih baik sehingga manfaatnya benar-benar dapat dirasakan oleh seluruh anggota.


Adapun usulan-usulan brilian yang dihasilkan oleh RAT ini diantaranya; pemberian reward bagi pegawai teladan, pemberian reward bagi anak-anak anggota yang berprestasi, koperasi harus berkontribusi bagi organisasi misalnya menjadi sponsor dalam lomba-lomba bagi petugas yang bertujuan untuk meningkatkan kinerja.


Pada penghujung acara diadakan pengundian Door Prize, adapun paket Doorprize ini sebagian disponsori oleh Bank Syariah Indonesia Cabang Sarolangun dan sebagian dialokasikan dari Kas koperasi.







Bunga Pinjaman 0 Persen di Pertahankan, Kalapas : Koperasi Lapas Sarolangun Sesuai Syariah

Sarolangun - Sebagai bentuk implementasi nyata dalam mewujudkan Zona Integritas di lingkungan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Sarolangun, Kalapas Sarolangun melalui Kaur Kepegawaian dan Keuangan kembali mengadakan penilaian atas seluruh JFU dan JFT dalam rangka memilih 1 orang pegawai yang dianggap memenuhi kriteria sebagai pegawai teladan, penentuan nominasi didasarkan rekam jejak disiplin kehadiran di aplikasi Simpeg, penilaian ini melibatkan Kalapas serta pejabat pengawas dan pelaksana dengan mempertimbangkan beberapa aspek antara lain; Integritas, Komitmen, Kedisiplinan, Kerjasama dan Etika Kedinasan.

Setelah melalui serangkaian penilaian, pegawai atas nama Deddy Kurniawan terpilih menjadi pegawai teladan Periode Maret 2022, pegawai yang bersangkutan berhasil meraih nilai tertinggi mengungguli 12 nama lainnya, penyerahan penghargaan dipimpin langsung oleh Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Sarolangun Irwan bertempat di Gazebo, Senin (14/03).



Kalapas Sarolangun dalam amanatnya mengatakan bahwa pemberian penghargaan berupa Piagam dengan harapan agar pegawai yang terpilih terus mempertahankan dan memberikan kinerja terbaik serta terus menambah pengetahuan tentang aturan-aturan terkait pemasyarakatan agar dapat menjadi teladan bagi rekan-rekan yang lain.


"Proses penilaian kita laksanakan secara online dan objektif melibatkan seluruh pejabat pengawas dan pelaksana. nominasi yang dinilai ada 20 orang nama yang diambil berdasarkan penelusuran rekan jejak kedisiplinan dari absensi simpeg" ungkap Irwan. 



"Penghargaan terhadap Pegawai Teladan ini akan terus berlanjut setiap bulannya. sebagai bentuk apresiasi atas kinerja, loyalitas serta integritas terhadap pegawai yang berhasil meraih skor tertinggi dalam proses penilaian" ujar Irwan. 


"Secara keseluruhan ada perubahan yang signifikan terhadap kedisiplinan petugas. budaya kerja yang sehat seperti ini tentu perlu kita pertahankan demi pelayanan yang maksimal kepada masyarakat" tegas Irwan.

Serahkan Penghargaan Pegawai Teladan, Kalapas: Semoga Menjadi Motivasi Untuk Yang Lain

Sarolangun - Tahanan titipan Pengadilan di Lapas Sarolangun yang kabur dengan cara memanjat tembok ornames blok pada saat hendak mengikuti shalat zuhur akhirnya berhasil dibujuk pulang kembali ke Lapas dengan cara menyerahkan diri secara baik-baik kepada petugas, Kalapas Sarolangun Irwan turun langsung ke lapangan memimpin jalannya penjemputan tahanan yang kabur tersebut, Kamis (10/03).


Kalapas mengatakan bahwa proses penjemputan tanpa kekerasan ini berkat gerak cepat seluruh petugas serta koordinasi yang baik dengan dengan segala lini baik itu aparat keamanan maupun dengan kepala desa dimana tahanan yang bersangkutan berdomisili, "Kami bersyukur warga desa Batu Ampar sangat kooperatif tidak ada kesan menghalang-halangi petugas. aparat desa juga menerima kami dengan baik mengedepankan dialog dan cara penyelesaian yang sangat-sangat dewasa" ungkap Irwan. 



"Selaku pimpinan pertama kami ingin mengucapkan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh petugas Lapas Sarolangun yang telah melakukan koordinasi dengan semua pihak terkait, sehingga keberadaan tahanan yang kabur dapat dideteksi kurang dari 12 jam, dan yang terpenting dari semua proses ini adalah tahanan yang bersangkutan dapat dibujuk secara persuasif agar mau menyerahkan diri secara baik-baik dan kembali ke Lapas dengan jaminan keamanan langsung dari Kalapas" ujar Irwan.



"Tekait jaminan keamanan agar tahanan yang bersangkutan tidak mengalami tindak kekerasan setelah sampai di lapas kami sudah instruksikan semua petugas agar menahan diri dan menjadikan pelajaran serta mengambil hikmah atas kejadian ini. namun jika masih ada yang kebablasan kami akan tindak tegas" ujar Irwan.



Lebih lanjut Kalapas mengatakan secepatnya akan melaporkan peristiwa tersebut ke pimpinan dan segera melakukan stabilisasi kondisi dengan tidak bosan-bosannya memberikan penguatan kepada petugas. 




Kurang Dari 12 Jam, Kalapas Berhasil Bujuk Tahanan Kabur Kembali Ke Lapas

Sarolangun - Seorang guru memiliki andil dalam kesuksesan para muridnya, mungkin demikian kata yang dapat mewakilkan ikhtiar para petugas Lapas Sarolangun yang secara konsisten melakukan pembinaan kepada para "Santri", apalagi warga binaan yang sebelumnya belajar ngaji akhirnya beranjak jadi guru ngaji.

Adalah bang Maman (samaran) dan kawan-kawan Napi Lapas Sarolangun yang terpantau sedang berbagi pengetahuan mengajar tentang aksara latin dan aksara arab ke beberapa santri lainnya di Masjid At-Taubah Lapas Sarolangun (09/03), bang Maman ini sebelumnya merupakan warga binaan didikan petugas yang telah belajar mengaji secara tekun sejak 1 tahun yang lalu.



Ketika ditanya petugas bang Maman mengaku bersyukur berkat didikan petugas akhirnya dia bisa baca Al-qur'an paham tentang tata cara ibadah dan sekarang bisa berbagi ilmu kepada warga binaan yang lain, "Biasanya kami belajar ngaji dengan bapak petugas yang biasa menjadi guru kami di Lapas ini secara rutin selepas shalat Subuh dan Isya, kalau kegiatan yang terjadwal pagi hingga menjelang shalat Zuhur" ujarnya.


Kalapas Sarolangun Irwan membenarkan hal itu, beliau mengakui sangat terbantu dengan sinergi para petugas pengamanan dalam pengawasan aktivitas belajar beberapa warga binaan, "Aktivitas shalat berjamaah di masjid At-Taubah Lapas Sarolangun sekarang sudah 5 waktu, hanya dalam kondisi tertentu tidak dilaksanakan seperti hujan lebat atau kondisi emergency lainnya" ujar Irwan.



"Memang perlu waktu dan proses, tentunya harus dimulai dari pimpinan dan petugas menjadi teladan dalam hal ibadah, awalnya wrga binaan kita ajak dan arahkan mengikuti shalat berjamaah di masjid bersama petugas, mendengarkan kultum. kemudian beberapa warga binaan kita assesment dan pilih untuk mengikuti kegiatan ngaji rutin selepas Isya dan Subuh di masjid dibawah bimbingan dan pengawasan petugas, akhirnya dari belajar ngaji ke petugas sekarang sudah bisa jadi guru ngaji bagi Warga Binaan lainnya baik itu di masjid maupun di kamar hunian" ungkap Irwan.


"Harapan kami tentunya Warga Binaan yang sudah memperoleh pengetahuan dari petugas bisa menjadi guru untuk warga binaan lainnya karena mereka dikamar bercengkrama hampir 24 jam, tentunya diarahkan oleh petugas sehingga bisa meminimalisir aktivitas yang tidak penting atau bahkan aktivitas yang berpotensi menimbulkan gangguan Kamtib" lanjut Irwan.

Maman Napi Lapas Sarolangun, Dari Belajar Ngaji Akhirnya Jadi Guru Ngaji

Sarolangun – Senin (07/03) Tim Satops Patnal Lapas Kelas IIB Sarolangun yang merupakan Unit Pelaksana Teknis di lingkungan Kantor Wilayah Kemenkumham Jambi melakukan perawatan dan pemeliharaan berkala terhadap senjata api dan amunisi guna memastikan keadaan senpi siap pakai.

 

Perawatan dan pemeliharaan ini dilaksanakan pada pukul 09.30 WIB di ruangan Kamtib (Keamanan dan Ketertiban). Perawatan yang dilakukan secara berkala berfungsi untuk menunjang kinerja dan kualitas keamanan yang ada di Lapas.


Kalapas Sarolangun melalui Ketua Tim Satops Patnal Pas (Giyono) mengatakan bahwa "kegiatan pembersihan senpi dan amunisi rutin dilaksanakan untuk memastikan senpi dalam keadaan terawat dan siap pakai, keadaan senjata api yang ada di Lapas Sarolangun masih terawat karena selalu dilakukan pengecekan berkala oleh anggotanya sehingga senjata ini masih tetap terjaga kondisinya.


“Kami selalu melakukan perawatan terhadap senjata api ini, dan akan siap digunakan jika diperlukan” tutup Giyono.

 


 




Jaga Kondisi Senjata Api, Lapas Sarolangun Lakukan Perawatan

Sarolangun - Keluarga Besar Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Sarolangun hari ini Sabtu (05/04) tampak masjid At Taubah. Hal ini dalam rangka peringatan Isra' dan Mi'raj nabi Muhammad SAW 1443 Hijiriah sekaligus do'a bersama untuk kebaikan negeri. 

Kalapas Sarolangun Irwan dalam sambutannya mengatakan "mudah-mudahan dengan adanya acara Isra' Mi'raj ini bisa menimbulkan kesadaran berjamaah bagi seluruh keluarga besar Lapas Sarolangun untuk meneladani akhlak dan perilaku mulia Nabi Muhammad SAW terutama dalam menjaga shalat lima waktu" pungkasnya. 



Kalapas Sarolangun melanjutkan bahwa selain memperingati Isra' dan Mi'raj kegiatan ini juga melaksanakan do'a bersama untuk kebaikan bangsa yang tengah bangkit menghadapi pandemi Covid-19, "Kita berharap dengan kegiatan Isra' Mi'raj disertai dengan doa bersama tersebut bisa memberikan kedamaian dan ketenangan serta keteguhan iman dalam menghadapi cobaan hantaman badai pandemi termasuk di Lapas Sarolangun" ujar Irwan. 


Ustadz Fauzan Azima selaku penceramah utama mengajak para jama'ah untuk senantiasa mendekatkan diri kepada Allah SWT, dan selalu berusaha meneladani akhlakul karimah baginda Rasullullah Muhammad SAW, tidak lupa ustadz mengajak hadirin melantunkan shalawat. Kegiatan ditutup dengan doa bersama yang dipimpin oleh ustazd, diakhiri dengan salaman antar sesama Jama'ah. 




Peringati Isra' Miraj 1443 H, Kalapas : Semoga Kita Bisa Teguh Iman dan Kuat Imun


Sarolangun - Pandemi Covid-19 hingga saat ini masih terus berlangsung dan kini justru semakin bertambah jenis variannya, seperti yang sudah kita ketahui salah satu jenisnya yakni Omicron. Maka dari itu, sebagai langkah preventif guna mencegah penyebaran dan penularan berbagai varian virus Covid-19, Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Sarolangun yang merupakan Unit Pelaksana Teknis di Lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Jambi mengadakan vaksinasi tambahan/ (booster) bagi Petugas dan Warga Binaan di Lapas Sarolangun yang berlangsung di Gazebo Lapas Sarolangun, Jum’at (25/2/2022).


Pada Pemberian vaksin booster ini Lapas Kelas IIB Sarolangun menggandeng Puskesmas Kec.Sarolangun dan Polres Sarolangun, Pemberian vaksin booster dimulai pukul 09.00 WIB.


Setelah dilakukan Screening sebanyak 46 orang petugas, 7 orang DWP dan 141 Warga Binaan berhasil menerima Vaksin Booster, 4 orang petugas dan 10 orang belum berhasil divaksin dosis ketiga dengan alasan sedang sakit dan interval waktu dosis kedua ke dosis ketiga belum cukup tiga bulan.


Pada kesempatan ini Irwan menyampaikan,”Ada beberapa orang petugas dan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) pemberian vaksin dosis ketiga, ada juga beberapa orang Warga Binaan yang baru menerima vaksin dosis kedua dan pertama, terkendala waktu dosis kedua ke dosis ketiga belum cukup tiga bulan,” kata Kalapas Irwan.


“Melalui Vaksinasi Booster ini, diharapakan Petugas dan Warga Binaan yang telah divaksin dapat memiliki daya tahan tubuh yang lebih kuat, sehingga dapat mencegah penularan virus omicron di jajaran Kementerian Hukum dan HAM Jambi khusus pada Lapas Kelas IIB Sarolangun”. tambah Irwan.








Tangkal Sebaran Omicron, Seluruh Petugas Lapas dan WBP Mendapatkan Vaksin Booster

Langganan Berita via Email